Saturday, April 20, 2024
Artikel Terbaru
 border=
 border=

Indahnya Menuntut Ilmu di Masjid Al-Azhar

Al Darb Al Ahmar-20140308-00052

Al-Azhar merupakan masjid dan universitas. Keduanya menyatu dan tidak dapat dipisah-pisahkan. Jika universitas merupakan bentuk dari pelajaran formal, maka masjid menjadi pelajaran tidak formal. Di dalamnya  terdapat banyak ruang kelas tempat belajar para santri dari seluruh dunia.
Jadwal tersusun rapi dan sangat padat. Pelajaran mulai selepas subuh hingga bakda isya. Semua cabang ilmu keislaman diajarkan, dari fikih dari 4 mazhab, ushul fikih, hadis, ulumul hadis, ilmu kalam, mantik, tafsir, ulumul quran dan lain sebagainya.

Dalam jadwal sudah juga tertera para profesor pengampu, kitab yang dijadikan sebagai buku pegangan, dan tingkatan pelajaran, baik dasar, menengah dan atas.

Al Darb Al Ahmar-20140308-00055

Santri yang ingin belajar tinggal melihat jadwal dan mengukur kemampuannya. Jika ia masih pemula, bisa mengikuti pengajian dari dosen pemula, demikian juga jika ia merasa kemampuannya menengah atau atas, maka ia bisa memilih dosen pengampu menengah dan atas.
Al Darb Al Ahmar-20140308-00049
Seluruh buku diktat menggunakan kitab kuning. Hal itu sesuai dengan julukan Azhar sebagai benteng kitab turas.

Siswa bebas memilih spesialisasi ilmu yang ia kehendaki. Dengan demikian, santri akan lebih terpacu dalam belajar. Ia mendalami ilmu sesuai dengan kemampuan dan kecenderungan keilmuannya.

Azhar memang luar biasa. Di lembaga ini, terdapat banyak ulama besar bertaraf internasional. Alangkah indahnya jika diindonesia terdapat lembaga sekaliber al-Azhar. Lembaga keislamanyang khusus mencetak para ulama Islam.

Comments

comments

 border=
 border=

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

one × 5 =

*