Saturday, April 20, 2024
Artikel Terbaru
 border=
 border=

Hukum Menggugurkan Kandungan yang Berusia 5 Minggu

 

Tanya:
Asalamualaikum wr.wb. Aku mau tanya hukum menggugurkan kandungan usia 5 minggu apa ya? Karna di suruh suami soalnya kasian ke anak yg basih berumur 6bln dia gamau susu formula cuma mau asi ๐Ÿ™ terimakasih. (Syifa Khoirunnisa โ€“ Bogor)

Jawab:
Waโ€™alaikum salamโ€ฆ Seluruh ulama sepakat bahwa aborsi janin yang sudah ditiupkan ruh dengan sengaja dan tidak ada alasan yang syarโ€™i maka ia haram. Hal ini karena ia dianggap membunuh jiwa manusia. Pembunuhan secara sengaja tanpa jalur yang disyariatkan agama adalah haram. Dalilnya sebagai berikut:

ู…ูู†ู’ ุฃูŽุฌู’ู„ู ุฐูŽู„ููƒูŽ ูƒูŽุชูŽุจู’ู†ูŽุง ุนูŽู„ูŽู‰ ุจูŽู†ููŠ ุฅูุณู’ุฑูŽุงุฆููŠู„ูŽ ุฃูŽู†ูŽู‘ู‡ู ู…ูŽู†ู’ ู‚ูŽุชูŽู„ูŽ ู†ูŽูู’ุณู‹ุง ุจูุบูŽูŠู’ุฑู ู†ูŽูู’ุณู ุฃูŽูˆู’ ููŽุณูŽุงุฏู ูููŠ ุงู„ุฃุฑู’ุถู ููŽูƒูŽุฃูŽู†ูŽู‘ู…ูŽุง ู‚ูŽุชูŽู„ูŽ ุงู„ู†ูŽู‘ุงุณูŽ ุฌูŽู…ููŠุนู‹ุง ูˆูŽู…ูŽู†ู’ ุฃูŽุญู’ูŠูŽุงู‡ูŽุง ููŽูƒูŽุฃูŽู†ูŽู‘ู…ูŽุง ุฃูŽุญู’ูŠูŽุง ุงู„ู†ูŽู‘ุงุณูŽ ุฌูŽู…ููŠุนู‹ุง ูˆูŽู„ูŽู‚ูŽุฏู’ ุฌูŽุงุกูŽุชู’ู‡ูู…ู’ ุฑูุณูู„ูู†ูŽุง ุจูุงู„ู’ุจูŽูŠูู‘ู†ูŽุงุชู ุซูู…ูŽู‘ ุฅูู†ูŽู‘ ูƒูŽุซููŠุฑู‹ุง ู…ูู†ู’ู‡ูู…ู’ ุจูŽุนู’ุฏูŽ ุฐูŽู„ููƒูŽ ูููŠ ุงู„ุฃุฑู’ุถู ู„ูŽู…ูุณู’ุฑููููˆู†ูŽ

โ€œOleh karena itu Kami tetapkan (suatu hukum) bagi Bani Israil, bahwa: Barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan dimuka bumi, Maka seakan-akan Dia telah membunuh manusia seluruhnya. dan Barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, Maka seolah-olah Dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya. dan Sesungguhnya telah datang kepada mereka Rasul-rasul Kami dengan (membawa) keterangan-keterangan yang jelas, kemudian banyak diantara mereka sesudah itu sungguh-sungguh melampaui batas dalam berbuat kerusakan dimuka bumi. (Qs.al Maidah : 32)

ูˆูŽู„ุง ุชูŽู‚ู’ุชูู„ููˆุง ุฃูŽู†ู’ููุณูŽูƒูู…ู’ ุฅูู†ูŽู‘ ุงู„ู„ูŽู‘ู‡ูŽ ูƒูŽุงู†ูŽ ุจููƒูู…ู’ ุฑูŽุญููŠู…ู‹ุง

โ€œDan janganlah kamu membunuh dirimu; sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu.โ€ (QS. An Nisaโ€™: 29).

Hanya saja, terjadi perbedaan pendapat di kalangan para ulama ketika aborsi tatkala ruh belum ditiupkan ke janin.

Sebagian kecil dari ulama hanafiyah, Syafiโ€™iyah seperti dan Malikiyah membolehkan. Imam Ramali dari madzhab syafiโ€™i berpendapat bahwa jika belum ditiupkan ruh dan janin hasil zina maka boleh digugurkan. Jika bukan karena zina maka tidak diperkenankan.

Menurut imam Ghazali dalam Ihya bahwa ketika sel telur sudah dibuahi, maka haram menggugurkan kandungan karena dianggap membunuh nyawa manusia.

Kapan ruh ditiupkan kepada janin?

Terkait hal ini terjadi perbedaan pendapat di kalangan para ulama. Jumhur ulama dari kalangan Syafiiyah, Hanafiyah dan zhahiriyah berpendapat bahwa zanin baru ditiupkan ruh ketika janin berumur 120 hari atau 140 hari. Pendapat mereka ini didasarkan pada hadis naabi berikut:

ุฅู† ุฃุญุฏูƒู… ูŠุฌู…ุน ุฎู„ู‚ู‡ ููŠ ุจุทู† ุฃู…ู‡ ููŠ ุฃุฑุจุนูŠู† ูŠูˆู…ุง ุซู… ูŠูƒูˆู† ู…ุซู„ ุฐู„ูƒ ุนู„ู‚ุฉ ุซู… ูŠูƒูˆู† ู…ุซู„ ุฐู„ูƒ ู…ุถุบุฉ ุซู… ูŠุฑุณู„ ุฅู„ูŠู‡ ุงู„ู…ู„ูƒ ููŠู†ูุฎ ููŠู‡ ุงู„ุฑูˆุญ ููŠุคู…ุฑ ุจุฃุฑุจุน ูƒู„ู…ุงุช ููŠูƒุชุจ ุฑุฒู‚ู‡ ูˆุฃุฌู„ู‡ ูˆุนู…ู„ู‡ ูˆุดู‚ูŠ ุฃูˆ ุณุนูŠุฏ.

Sesungguhnya salah seorang diantara kalian dikumpulkan penciptaannya di perut ibunya dalam waktu 40 (empat puluh) hari, kemudian menjadi segumpal darah selama 40 hari, kemudian menjadi segumpal daging selama itu juga (40 hari), kemudian diutuslah Malaikat kepadanya dan ditiupkan ruhnya, kemudian diperintahkan untuk menuliskan 4 perkara; rejeki, ajal, amal perbuatan dan nasibnya celaka atau bahagia. (HR. Muslim)

Hadis di atas menunjukkan mengenai tiga fase janin. Tiap fase terdiri dari 40 hari. Janin ditiupkan pada fase ke tiga. Ini artinya bahwa janin berumur 120 hari.

Ibnu rajab dari madzhab hambali berpendapat bahwa janin baru ditiupkan ruh pada umur 130 hari. Mereka menggunakan dalil perintah iddah bagi istri yang ditinggal mati suaminya selama 4 bulan 10 hari. Empat bulan adalah 120 hari tambah 10 jadinya 130 hari.

Menurut Dr. Abdul Jawwad Shawi dan Dr. Muhammad Ali Al-Bar bahwa ruh ditiupkan ke janin tatkala janin sudah berumur 40 hari. Dalil yang dijadikan rujukan adalah firman Allah berikut:

(29). ููŽุฅูุฐูŽุง ุณูŽูˆูŽู‘ูŠู’ุชูู‡ู ูˆูŽู†ูŽููŽุฎู’ุชู ูููŠู‡ู ู…ูู†ู’ ุฑููˆุญููŠ ููŽู‚ูŽุนููˆุง ู„ูŽู‡ู ุณูŽุงุฌูุฏููŠู†ูŽ

Maka apabila Aku telah menyempurnakan kejadiannya, dan telah meniupkan ke dalamnya ruh (ciptaan) Ku, maka tunduklah kamu kepadanya dengan bersujud. (QS. Al-Hijr: 29).

Maksudnya ุณูŽูˆูŽู‘ูŠู’ุชูู‡ู menurutnya adalah janin yang sudah mulai membentuk. Umur enam atau tujuh minggu, kondisi janin sudah mulai proses pembentukan.

Hanya saja, jika dilihat dari tiga pendapat tadi, saya memilih pendapat jumhur ulama berdasarkan hadis Nabi di atas dan juga penelitian ilmiah yang menyatakan bahwa jantung mulai terdengar berdetak di kisaran bayi umur 120 hari. Sementara untuk aborsi diharamkan secara mutlak sejak sel telur dibuahi, kecuali ada alasan yang syarโ€™iy.

Untuk kasus anda, menggugurkan kandungan atau aborsi anak diharamkan dan dosa besar. Adapun anak yang minum susu formula, itu tidak menjadi alasan, anda jangan panik. Apa yang terjadi pada diri anda adalah manusiawi dan lumrah. Anda cukup tanyakan ke dokter, mengapa anak tidak mau minum asi. Semoga Allah memberikan kebaikan untuk anda dan kita semua. Amin. Wallahu aโ€™lam bishawab. (Ustadzย Wahyudiย Sarju Abdurrahim, Lc., M.M.)

Comments

comments

 border=
 border=

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

eighteen + 16 =

*