Thursday, April 25, 2024
Artikel Terbaru
 border=
 border=

Dua Nikmat Yang Terlalaikan

imagessk1k_2-s

Ust. Wahyudi Abdurrahim, Lc Rasulullah saw bersabda:

 

عَنْ ابْنِ عَبَّاسٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُمَا قَالَ قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ نِعْمَتَانِ مَغْبُونٌ فِيهِمَا كَثِيرٌ مِنْ النَّاسِ الصِّحَّةُ وَالْفَرَاغُ

 

Dari Ibnu Abbas, dia berkata: Nabi shallallahu’alaihi wasallam bersabda: “Dua kenikmatan, kebanyakan manusia tertipu pada keduanya, (yaitu) kesehatan dan waktu luang”. (HR Bukhari)

 

Tatkala kita sedang mendapatkan kesehatan, sering kali lalai untuk bersyukur. Kita tidak pandai menggunakan nikmat sehat untuk beribadah kepada Allah. Tentu ibadah dalam arti luas yang terkait interaksi dengan Allah (habluminallah) dan juga interaksi dengan manusia (habluminannas). Kita baru menyadari bahwa kesehatan merupakan nikmat yang luarbiasa manakala kita terbaring lemah di tempat tidur. Demikian juga dengan waktu kosong, kita sering lalai dan hanya digunakan untuk berleha-leha. Padahal bagi seorang muslim sejatinya tidak ada waktu kosong.

Firman Allah: فَإِذَا فَرَغْتَ فَانْصَبْ }

Artinya: “Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain”. (QS. Asy Syarh: 7)

 

Waktu adalah nikmat luar biasa yang jika ia telah berlalu tidak akan pernah kembali. Tidak heran jika Allah dalam al Quran banyak bersumpah dengan waktu. Semoga kita dapat menggunakan nikmat sehat dan waktu kita untuk selalu digunakan ibadah kepada Allah semata. amiin

 

▶️ Mengingatkan ☺️ —-❤ Bagi yang ingin wakaf tunai untuk pembangunan Pondok Modern Almuflihun, silahkan salurkan dananya ke: Bank BNI Cabang Magelang dengan no rekening: 0425335810 atas nama: Yayasan Al Muflihun Temanggung. SMS konfirmasi transfer: +201120004899

💟💟〰〰〰〰〰🌺🌺 🔜 Raih pahala. Sebarkan 💚 Ikuti kajian lainnya.. gabung bersama kami 👇🏻 📶 Tim Sang Pencerah 🆔 Website: sangpencerah.com ▶ Chanel Telegram : kajiansangpencerah 📧 Email : websangpencerah@gmail.com

Comments

comments

 border=
 border=

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

three − 1 =

*