Thursday, April 25, 2024
Artikel Terbaru
 border=
 border=

Bukti Keberadaan Tuhan; Dari Alam Fisik Menuju Alam Metafisik

gfsahjj

Banyak argumentasi yang digunakan oleh para mutakallimun untuk membuktikan keberadaan Tuhan. Umumnya mereka menggunakan alam fisik untuk membuktikan keberadaan alam metafisik. Salah satu bukti yang biasa digunakan sebagai hujjah oleh para ulama kalam adalah fenomena alam yang ada di sekitar kita.

 

Alam raya yang tercipta sangat sempurna. Keberadaan alam raya sudah menjadi sesuatu yang sifatnya aksiomatis. Semua orang mengakui bahwa alam raya ini ada. Pengakuain terhadap alam fisik ini, menjadi titik awal untuk melangkah kepada alam metafisik.

 

Menurut para ulama kalam, tidak mungkin keberadaan alam fisik ini datang dengan sendirinya. Keberadaan alam ini, tentu ada sang pencipta. Keberadaan Sang pencipta alam tadi, tentu tidak membutuhkan yang lain. Jika ia membutuhkan yang lain, tentu yang lain tadi masih memutuhkan yang lain lagi. Ini akan terjadi tasalsul sampai tidak terbatas. Sementara tasalsul secara tidak terbatas tidak masuk akal. Jadi tetap akan sampai pada satu pencipta yang adanya tidak membutuhkan faktor lain. Ia ada dengan sendirinya. Ia lah yang menciptakan alam raya ini. Ia adalah wajibul wujud. Ia Tuhan Yang Maha Esa.

 

Setiap wujud yang adanya masih membutuhkan faktor lain, ia bisa ada dan bisa tidak. Jika faktor lain tadi ingin mewujudkannya, maka ia ada. Namun jika faktor laint adi tidak ingin mewujudkannya, maka ia tidak ada. Jadi keberadaannya sangat bergantung kepada faktor lain tadi.

 

Karena ia bisa ada dan bisa tidak dan juga keberadaannya sangat bergantung dengan faktor lain tadi, maka ia bukan wajibul wujud. Ia adalah mumkinul wujud. Ia adalah makhluk Tuhan.

 

Comments

comments

 border=
 border=

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

three × 2 =

*